Subscribe:

Pages

Senin, 12 Mei 2014

tips dan trik pengguna lensa kotak

4 Tips sehat ini harus diikuti para pemakai lensa kontak

Reporter : Febrianti Diah Kusumaningrum | Senin, 12 Mei 2014 12:45
0
6



4 Tips sehat ini harus diikuti para pemakai lensa kontak
Ilustrasi memakai lensa kontak. ©shutterstock.com/Vladimir Sazonov
Merdeka.com - Pada awalnya, lensa kontak diciptakan untuk memudahkan para pemakai kacamata dalam beraktivitas. Namun saat ini lensa kontak dijadikan sebagai salah satu bagian dari fesyen. Karena lensa kontak merupakan benda asing yang menempel secara langsung pada bola mata yang rapuh, berikut adalah tips sehat yang harus Anda ikuti sebagai pemakai lensa kontak.

Selalu mencuci tangan
Mencuci tangan sebelum memasang lensa kontak dan saat akan melepasnya merupakan hal yang paling penting. Sebab tindakan ini dapat meminimalisir perpindahan kotoran dari tangan ke lensa kontak Anda.

Jangan pernah tidur dengan lensa kontak yang masih menempel
Mungkin ada beberapa jenis lensa kontak yang diklaim aman untuk dipakai saat tidur. Namun sebaiknya Anda selalu melepas lensa kontak sebelum tidur. Hal ini bermanfaat untuk mencegah infeksi mata karena lensa kontak.

Jangan memakai lensa kontak saat mandi atau berenang
Mandi dan berenang adalah aktivitas fisik yang sebaiknya tidak Anda lakukan dengan memakai lensa kontak. Sebab air dari kolam renang atau bahkan di bak mandi mengandung organisme yang disebut acanthamoeba. Organisme ini mampu menyebabkan infeksi mata.

Cuci lensa kontak setelah dipakai
Selain mencuci tangan, selalu cucilah lensa kontak setelah dipakai dengan larutan yang khusus. Bahkan Anda juga harus menjaga kebersihan tempat penyimpanan lensa kontak agar lensa kontak tetap steril.

Lensa kontak yang awalnya bermanfaat untuk mata Anda mampu menyebabkan infeksi mata apabila tidak Anda jaga kebersihannya. Sehingga selalu jagalah kebersihan tangan saat akan memakai lensa kontak, lensa kontak itu sendiri, dan tempat menyimpan lensa kontak. Selain itu jangan lakukan aktivitas yang mampu membahayakan penggunaan lensa kontak pada mata Anda.

0 komentar:

Posting Komentar