Beritabola.com Lille - Bayern Munich hanya menang tipis 1-0 saat melawat ke kandang Lille. Pencetak gol kemenangan Die Roten, Thomas Mueller menyatakan bahwa Lille bukanlah lawan yang mudah ditundukkan.
Gol Mueller lewat titik putih di menit ke-20 memastikan kemenangan Bayern saat berhadapan dengan Lille dalam lanjutan Grup F Liga Champions yang berlangsung di Grand Stade Lille Metropole, Rabu (24/10/2012) dinihari WIB.
Hasil akhir itu menunjukkan bahwa Bayern tak terlalu mendominasi laga. Dalam catatan Soccernet, The Bavarians melakukan penguasaan bola sebesar 51 persen, berbanding 49 persen yang dilakukan oleh tuan rumah.
Baik Bayern maupun Lille memiliki jumlah catatan yang sama dalam tembakan ke arah gawang. Bedanya, satu tendangan tim besutan Jupp Heynckes itu masih tepat sasaran. Tapi, usaha pemain-pemain Les Dogues tidak ada satu pun yang membahayakan gawang tim lawan.
Melihat catatan statistik itu, pantas saja jika Mueller menilai laga matchday 3 Liga Champions itu berjalan alot sampai-sampai menyebut Lille bukanlah lawan yang mudah.
"Kami benar-benar berada dalam tekanan hari ini. Situasinya benar-benar tidak menyenangkan, apa kami kalah atau seri," kata Mueller di situs resmi UEFA.
"Lille melakukan perlawanan yang luar biasa, sangat mengejutkan mereka sejauh ini belum mengumpulan satu poin pun di Liga Champions musim ini."
"Tidak mudah untuk mengalahkan mereka di kandangnya sendiri," tandasnya.
(dtc/rin) Sumber: detiksport |
0 komentar:
Posting Komentar