Subscribe:

Pages

Senin, 13 Januari 2014

BlackBerry Z10 Jadi Smartphone BB10 Yang Paling Diminati


BlackBerry Z10 Jadi Smartphone BB10 Yang Paling Diminati
BlackBerry (berryreview.com)

Liputan6.com, Meskipun BlackBerry mengalami kerugian hampir US$ 1 milyar atau sekitar Rp 12,1 trilyun pada kuartal ketiga 2013 akibat penjualan BlackBerry Z10 yang kurang memuaskan dan menderita kerugian sebesar US$ 2,7 milyar atau Rp 23,8 trilyun di kuartal berikutnya, seri BlackBerry tertentu ternyata mendominasi platform BlackBerry 10 (BB10) secara global.

Bulan lalu, BlackBerry Z10 tercatat sebagaismartphone BB10 paling aktif dengan persentase 62,2 %. Handset ini adalah ponsel BB10 pertama yang diluncurkan BlackBerry dan merupakan model full layar sentuh. Posisi kedua disusul BlackBerry Q10 dengan persentase 23,5 %, BlackBerry Q5 6,3 %, dan BlackBerry Z30 8,1 %.Berdasarkan data dari jumlah perangkat BB10 yang kerap mengunduh aplikasi checklist gratis Stuff I Needdi BlackBerry World, mengungkapkan bahwa BlackBerry Z10 adalah smartphone berbasis BB10 yang paling banyak digunakan. Demikian seperti dikutip dari Berry Review.

Keunggulan yang paling menonjol dari BlackBerry Z10 adalah ponsel ini langsung diproduksi di Original Equipment Manufacturer (OEM) Kanada dan layar sentuh berukuran 5 inci. Namun produk terbaru ini tak mampu menyelamatkan perusahaan (BlackBerry) dari kerugian. BlackBerry Z10 malah menjadi salah satu penyebab kerugian, di mana sebanyak Rp 9,3 milyar dikucurkan untuk biaya produksi BlackBerry Z10.
Untuk meningkatkan penjualan, BlackBerry dan Foxconn telah sepakat menjalin kerjasama strategis selama lima tahun untuk merancang dan merakit smartphone BB10 versi terjangkau di Indonesia. Salah satu handset yang akan diluncurkan nantinya menggunakan kode nama 'Jakarta'

0 komentar:

Posting Komentar