Pressure
Musim Ke-2 (2000-2001)
Kita tahu bahwa Sandy Cheeks merupakan makhluk darat, oleh karena itu ketika ia pergi kemana-mana selalu memakai semacam baju astronot yang didalamnya terkandung udara. Yang tidak lain adalah untuk bisa bernafas dalam air. Suatu hari Spongebob bersama Sandy sedang bersantai sambil melihat awan yang berbentuk bunga di langit. Spongebob berkata bahwa makhluk darat itu tidak bisa melakukan apa-apa, terutama bernafas dalam air. Hal ini membuat tersinggung Sandy. Akhirnya, Spongebob menantang Sandy untuk lomba lari menuju Krusty Krab untuk mengetahui siapa yang lebih cepat. Selama berlomba, mereka saling mendahului dan berbuat curang. Dan akhirnya, Spongebob yang datang terlebih dahulu ke Krusty Krab. Singkat cerita, Spongebob, Tuan Krab, Squidward dan Patrick marah dan mulai meledeki dan mentertawakan Sandy. Spongebob dan teman-teman menunjukkan bahwa makhluk darat itu tidak bisa melakukan apa-apa di dalam air, seperti Squidward yang melakukan atraksi memutarkan piring, Spongebob yang mampu mengeluarkan dirinya lagi, Tuan Krab yang mampu melakukan gerak naik-turun matanya dan Patrick yang memakanKrabby Patty Deluxe yang besar sekaligus ke dalam mulutnya dan menelannya bulat-bulat. Sandy mengambil sebuah Krabby Patty Deluxe dan berusaha memakannya, namun tidak bisa karena ia memakai helm anti air, hal ini mengakibatkan Sandy ditertawakan. Setelah itu, Spongebob bicara kepada Sandy "Ayolah Sandy, kalau bukan karena helm itu kamu tidak bisa hidup di air", hal ini membuat Sandy marah dan mencoba meyakinkan mereka dengan melepas helm anti airnya dan dipecahkan. Ternyata Spongebob dan kawan-kawan masih belum percaya dan belum puas untuk meledek Sandy. Ketika beberapa detik Sandy bernafas tidak menggunakan helm itu, akhirnya ia sudah tidak tahan lagi dan segera mencari semacam toples untuk ia bernafas, dan ia temukan toples acar untuk menutup kepalanya. Hal ini membuat Spongebob dan kawan-kawan tertawa.
Kemudian Sandy menantang kembali Spongebob, Patrick, Tuan Krab dan Squidward untuk mencoba bernafas di darat. Akhirnya mereka menuruti permintaan Sandy, setelah tiba di darat, mereka gembira karena bisa hidup di dua alam. Awalnya mereka gembira, namun mereka ketakutan ketika sekelompok burung mulai menyerang mereka. Sandy menuju darat untuk memberikan selamat kepada mereka, ia melihat teman-temannya dikejar-kejar dan diganggui oleh burung. Melihat itu, Sandy menolongnya. Spongebob, Patrick, Tuan Krab, Squidward dan Sandy kembali ke dalam air. Spongebob dan kawan-kawan meminta maaf karena sudah meremehkannya, begitu pula Sandy, Sandy meminta maaf kepada Spongebob dan kawan-kawan karena telah menantang mereka untuk pergi ke darat. Akhirnya, mereka bergembira.
Hal yang bisa diambil dari episode ini adalah "Hargailah teman, dan jangan meremehkannya. Karena belum tentu kamu bisa melakukannya". Yaitu artinya janganlah sobat meremehkan seorang teman karena tidak bisa melakukan sesuatu, hargailah, karena belum tentu sobat bisa melakukannya.
4. Dumped
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar